Geliat Kota

Pengunjung Keluhkan Fasum Taman Merdeka Metro

Metro, lampungmediaonline.com – Fasilitas umum (fasum) di lingkungan Taman Merdeka Kota Metro mendapat keluhan dari sejumlah pengunjung. Terutama kondisi WC Umum yang keadaannya selalu terkunci. Al hasil fasum ini tak dapat digunakan seperti selayaknya. Padahal, dalam lima hari terakhir, Taman Merdeka sebagai salah satu ikon Bumi Sai Wawai menjadi destinasi favorit yang banyak dikunjungi warga.
Meski demikian, sejumlah kekurangan masih menjadi catatan para pengunjung. Seperti kondisi tanah dan pohon yang mulai gersang. Kemudian toilet yang tidak bersih, bau kurang sedap, dan selalu digembok. Padahal, tidak hanya masyarakat Metro saja yang mengunjungi, tapi juga masyarakat sekitar seperti Lampung Timur, Lampung Tengah, dan Tegineneng, Pesawaran bahkan Pringsewu. “WC itu dikunci. Kotor dan bau juga. Banyak sampahnya. Sayang saja. Kan katanya ikon, tapi kebersihan dan kenyamanan pengunjung enggak diperhatikan,” imbuh Icha Rabani, warga Metro.
Pantauan di lokasi, sesungguhnya terdapat empat toilet umum bawah tanah. Ini terlihat jelas dengan terpampangnya tulisan WC Umum bawah tanah. Ironisnya, keempat pintu WC tersebut tergembok rapih.
Irma, salah satu pengunjung mengaku, dirinya kurang nyaman dengan kondisi alun-alun saat ini. Sebabnya, fungsi sebagai ruang terbuka hijau sudah semakin tegerus dengan keramaian. “Dulu ini ada rumput. Terus air mancurnya tinggi. Sekarang kan lihat sendiri. Rumputnya botak. Kalau hujan becek. Terus kotor. Kebersihan kurang. Tambah banyak pedagang yang tak teratur. Beda dengan dulu,” kenangnya.
Masalah kebersihan yang tidak terjaga juga jadi sorotan Robika pengunjung lainnya. Ia menilai, banyaknya pedagang yang tidak tertata juga mengganggu taman yang sebelumnya sejuk dan bersih menjadi terkesan tidak rapi. “Kalau konsepnya sudah bagus. Karena di jawa alun-alun pun jadi pusat kota. Tapi itu tadi kebersihan. Toilet malah saya tidak tahu ada dimana. Dan satu lagi parkir. Apa betul untuk sepeda motor itu Rp 2.000 dan kita enggak dikasih karcis lagi. Ini liar atau benar dari pemerintah. Kalau benar kan ada karcisnya,” bebernya.
Ia berharap, taman merupakan sebuah maskot kebanggaan bagi masyarakat Kota Metro bisa terus terjaga dan tidak hilang fungsinya sebagai ruang terbuka hijau. Karena Bumi Sai Wawai terkenal sebagai kota pelajar dengan lingkungan yang asri
Ini seperti dikatakan oleh Andi Buluk warga Pringsewu yang berkunjung di Taman Merdeka Kota Metro, Rabu(13/7). Ia mengatakan, dengan kondisi WC Umum yang terkunci, tentu merupakan hal yang sangat disayangkan meski terbilang sepele. Bagaimana tidak, ia harus rela berjalan ke tempat lain hanya sekedar mencari WC Umum. “Saya mau masuk tidak bisa, orang dikunci WC nya. Mungkin di Masjid Taqwa bisa. Ini sangat disayangkan. Padahal suasananya sangat enak di Taman ini, tapi sayang sedikit becek dan WC umum nya tidak bisa digunakan,” keluhnya.
Dikonfirmasi terkait hal ini, Kabid Pertamanan Dinas Tatakota dan Pariwisata (distakopar) Kota Metro Sungkowo mengakui bahwa dikuncinya WC umum di lokasi Taman Merdeka lantaran belum lama terjadi korsleting listrik. Sehingga karena sedang dalam proses perbaikan, oleh sebab itu pintu WC umum tersebut sengaja dikunci. “Takutnya nanti malah ada kebakaran karena masih korslet listrik di WC umum Taman tersebut. Saya sudah kontak petugasnya, dan hari ini (Rabu ,13/7/2016) sedang dalam perbaikan. Kemungkinan Selasa ini atau besok Kamis sudah bisa dibuka,” bebernya.
Ia lantas mengatakan, petugas penjaga Taman Merdeka hanya ada satu orang. Disinggung mengenai kondisi rumput yang sudah tak terawat alias mati, Sungkowo menuturkan, saat ini masih dalam pengusulan anggaran. “Untuk perawatan rumput di Taman Merdeka, saat ini kami masih dalam pengusulan anggaran. Yang jelas kaitannya dengan WC umum Taman Merdeka, saya akan tegur petugasnya jika tidak segera dibuka pintunya agar dapat dimanfaatkan semestinya oleh masyarakat umum,” bebernya.(Val/rud)

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top