Geliat Lamsel

Kodim 0421/LS Laksanakan Program ” Dapur Masuk Sekolah”

Lampung Selatan, www.lampungmediaonline.com Kodim 0421/LS Laksanakan Program ” Dapur Masuk Sekolah ” guna membantu mempercepat angka penurunan prevalensi di daerah Katibung tepat nya di SD Negeri 1 karya tunggal kecamatan katibung Lampung Selatan Jum’at 15 November 2024.

 

Kegiatan tersebut di hadiri Oleh Komandan Kodim yang dalam hal ini di wakili oleh mayor inf Adi Hartono Kasdim 0421/LS, kapten inf Imron nata pasilog dim, kapten inf oyong L pasiter dim, Kapten inf Sobirin danramil 421-10 Katibung, Kapolsek Katibung AKP. Pol Rudi. S, Camat Katibung Abdurrahman, anggota DPRD Lamsel praksi PKB, Ny.rine esnan Haryadi ketua Parsit KCK XXXIII 0421/LS beserta anggota, kadisdik Lamsel yang di wakili Kabid Dikdas Firman, Ketua HIPMi Jainal, KUPT Kesehatan kecamatan Katibung, kepala desa karya tunggal Muhammad Hassan, kepsek SDN 1 Ketua tunggal Misyati, Aparatur desa karya tunggal, dan seluruh murid yang ada.

 

“Program ‘Dapur Masuk Sekolah’ ini dilaksanakan dalam rangka membantu upaya pemerintah mempercepat penurunan stunting,” kata Dandim kata Kasdim 0421/LS

 

Ia mengatakan, program “Dapur Masuk Sekolah” tersebut menghadirkan menu yang yang di nilai oleh tenaga kesehatan sangat kayak untuk membantu mempercepat proses penurunan stanting,” tambah Kasdim

 

Di tempat yang sama camat Katibung juga mengucapkan terimakasih kepada komandan kodim 0421/,LS yang telah membantu dan memberikan makanan yang layak dan bergizi di sekolah SDN 1 karya tunggal.

 

” Terima kasih kepada komandan kodim yabg telah memberikan perhatian nya,” ujar camat.

 

Tak hanya camat ketua HIPMI juga mengajak pemuda generasi penerus ikut serta dalam melaksanakan program seperti ini.

 

” Mengingat betapa sangat penting nya program ini dalam membantu mencetak generasi yang unggul maka dari itu saya mengajak kaum muda dapat membantu pemerintah menjalankannya ,” ujar nya (Dicky)

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top