Geliat Tuba bar

Dinas Pertanian Identifikasi Kebanjiran Sawah di Tiyuh Gedung Ratu

Panaragan–lampungmediaonline.com

Ratusan hektare sawah tadah hujan terendam di Tiyuh Gedung Ratu, Kecamatan Tulangbawang Udik, Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba), Dinas Pertanian Tubaba lakukan identifikasi.

Yang di ketahui, ratusan hektare sawah tadah hujan yang berada di Tiyuh Gedung Ratu tersebut, telah terendam air yang di akibatkan curah hujan yang tinggi sehingga mengakibatkan terjadinya gagal panen.

Menurut, Samsul Komar Kadis Pertanian Tubaba yang di sampaikan Yayit Zamhuri Kepala Bidang tanaman pangan dan holtikultura menyampaikan pihaknya saat ini sedang melakukan identifikasi dilapangan dan berkoordinasi dengan pihak Provinsi Lampung terkait kebanjiran sawah tersebut.

“Tim sedang turun melakukan identifikasi dilapangan untuk menentukan berapa besar hektare yang terendam, dan berapa banyak kerugian nya serta mengecek dari pada para petani yang mendapatkan asuransi sesuai yang terdata dalam keikut sertaan para petani dalam asuransi Jasindo itu sendiri,”ungkapnya. Rabu 02/02/22.

Lanjutnya, pihaknya saat ini belum bisa memberikan kebijakan yang mana saat ini hanya dapat membantu para petani dalam memproses asuransinya saja.

“Untuk hasil identifikasi belum dapat disimpulkan hari ini, karena melihat tingkat keparahan dan berapa hari terendamnya sawah tersebut. Namun, nantinya kita akan membantu dalam proses klaim asuransi nya karena, asuransi itu kan sifatnya subsidi dari kementerian pertanian jadi. Ketika, para petani berminat ikut dalam asuransi maka ada nilai yang harus dibayarkan oleh para petani tersebut. Maka saat ini kita sedang mengidentifikasi keikut sertaan para petani yang ikut dalam asuransi tersebut,”jelasnya.

(Der)

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top