Geliat Lampura

Bawaslu Lampura Gelar Sosialisasi Pemahaman Pemilu Bagi Disabilitas

Lampung Utara,www.Lampungmediaonline.com-Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Lampung Utara menggelar Sosialisasi Penguatan Pemahaman Kepemiluan bagi Sahabat Disabilitas. Dengan tema”Bersama rakyat awasi pemilu, bersama Bawaslu tegakkan keadilan pemilu.”
.
.
Kegiatan berlangsung di ruang aula Agro Wisata Lembah Bambu Kuning Desa Abung Jayo Kecamatan Abung Selatan Kabupaten Lampung Utara. Rabu (22/6/2022)
.
Sosialisasi Sahabat Disabilitas bertujuan untuk mengajak sahabat Disabilitas berperan aktif dan berpartisipatif sebagai Pengawas Pemilu dan Pilkada serentak yang akan berlangsung serentak se-Indonesia pada 14 pebruari 2024 mendatang, sementara untuk Pilkada bakal digelar pada tanggal 27 November 2024
.
ini merupakan Agenda Bawaslu Provinsi Lampung yang kita laksanakan hari ini di Kabupaten Lampung Utara, Bawaslu Lampung Utara  adalah ke-8 yang melaksanakan kegiatan Sosialisasi Sahabat Disabilitas dari 15 Kabupaten/Kota di Provinsi Lampung.
.
Ketua Bawaslu Kabupaten Lampung Utara, Hendri SH, diwakili oleh Divisi Bidang Pengawasan dan Hubungan Antar Lembaga, Abdul Kholik.M.Pdi menyampaikan, kegiatan Sosialisasi Penguatan dan Pemahaman Kepemiluan ini lebih terfokus kepada Sahabat Disabilitas, mengajak sahabat Disabilitas berperan aktif dan berpastisipatif sebagai pengawas Pemilu.
.
Hal ini merujuk kepada UU Nomor 7 tahun 2017 pasal 93 tentang Sosialisasi Politik yang sasarannya ditujukan kepada seluruh warga masyarakat yang ada di seluruh.” Ujar Abdul Kholik.
.
Selain itu, lanjut Ust Kholik sapaan akrabnya, Sosialisasi hari ini juga merujuk kepada UU nomor 8 tahun 2016 tentang Disabilitas, Sahabat Disabilitas berhak mendapatkan Pendidikan Politik dan hak hak politiknya juga tidak dibatasi serta mempunyai hak yang sama untuk memilih ataupun dipilih.
.
Sepanjang Persyaratnya terpenuhi secara administratifnya memenuhi baik umur ,pendidikan dan syarat lainnya, bisa masuk didalam Pengawasan Formal kami di Bawaslu nanti.” terangnya.
.
Sembari memberikan motivasi agar Sahabat Disabilitas tetap percaya diri ,walaupun dengan  keterbatasan fisik.” Imbuhnya.
.
Sementara itu, Ketua Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Lampung Utara, Aprizal Ria yang diwakili oleh Komisioner KPU Divisi Bidang Hukum dan Pengawasan, sangat menyambut baik Sosialisasi Penguatan dan Pemahaman Kepemiluan yang digelar oleh Bawaslu Kabupaten Lampung Utara yang sangat peduli dengan Sahabat Disabilitas, menurutnya itu sangat baik, dengan tidak dibatasi hak dan politiknya tentunya sangat berpengaruh juga meningkatnya partisipasi pemilih di Pemilu 2024 nanti.
.
“Karena Partisipasi Pemilih menjadi tolak ukur suksesnya Pemilu 2024 nanti, dengan tidak dibatasi hak dan politiknya maka.para Sahabat Disabilitas bisa mempergunakan hak pilihnya di TPS dan Sahabat Disabilitas bisa memilih semua.” Pungkas Tedi Yunada.
Tampak hadir dalam kegiatan Sosialisasi tersebut, Bawaslu Provinsi Lampung, Amri Fahada Syaehrun, S.Ip, Puput Sari, S.Si, Hesty Ariyani, S.Pd, Anggota Bawaslu Lampura Abdul Kholik, M.Pd. selaku Devisi Pengawasan, Putri Intan Sari, SH selaku Devisi Sengketa, Agus Romdani, S.Ip selaku Devisi Hukum data dan Informasi, Ma’sum Bustomi, MH selaku Devisi SDM, Komisioner KPU Lampura Tedi Yunada, SH, Staf Bawaslu dan Staf KPU dan Sahabat disabilitas.(ksf)

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : [email protected] Dubai escort state NY ecescort models

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top