Opini

Pengaruh Aspek Penyajian Pada Buku Teks Sejarah Kebudayaan Islam Kelas V Mi Kurikulum 2013 Terhadap Minat Belajar Peserta Didik

Oleh: Sri Wahyuni, Mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam, Universitas Muhammadiyah Malang

Buku teks merupakan salah satu fasilitas belajar yang disediakan oleh pendidikan untuk mendukung terlaksananya proses pembelajaran. Salah satu contoh buku teks yaitu buku teks Sejarahkebudayaan Islam (SKI). Buku teks SKI merupakanbuku  yang digunakan dalam proses belajar  mengajar yang berisi materi tentang peristiwa yang terjadi dimasa lampau dan berkaitan erat dengan kehidupan manusia terutama masyarakat Islam. Buku teks SKI yang digunakan dalam pembelajaran harus mampu mengembangkan minat dan motivasi peserta didik untuk belajar sebab di dalamnya berisi sejarah-sejarah yang berpotensi dapat memberikan motivasi. Maka dalam hal ini pendidik harus memperhatikan aspek penyajian dalam buku teks SKI yang digunakan dalam proses pembelajaran.

Adapun aspek penyajian dalam buku teks SKIcetakan Kemendikbud secara keseluruhan berada pada kategori cukup baik sebab penyajian yang ada dalam buku ini tidak konsisten. Hal tersebut dapat dilihat dari penyajian nyanyian/ lagu pada awal bab sebelum materi. Nyanyian akan menambah kemenarikan buku teks SKI dan berpotensi dapat mengembangkan minat  belajar peserta didik karena pada usia anak MI masih sangat menyukai nyanyian.Akan tetapi penyajian nyanyian yang ada dalam buku SKI kelas V MI kurikulum 2013 ini hanya disajikan pada bab 1, 2, dan 4 saja dan hal itu mempbuat penyajian dalam buku tidak konsisten. Selain menyajikan nyanyian, dalam buku teks SKI ini juga disediakan ilustrasi, ilustrasi dalam buku teks merupakan salah satu bagian dari penyajian yang perlu diperhatikan, sebab kemenarikan buku selalu dilihat dari ilustrasi yang disediakan. Ilustrasi yang disediakan dalam buku teks harus sesuai dengan tingkat perkembangan peserta didik dan harus sesuai dengan materi yang ada dalam buku. Sedangkan ilustrasi pada buku teks SKI cetakan Kemendikbud masih berada dalam kategori kurang sesuai dengan tingkat perkembangan kognitif anak usia MI, hal ini tentunya akan sangat berpengaruh terhadap minat belajar peserta didik sebab ilustrasi yang ada dalam buku hanya sedikit dan tidak menarik. Minimnya ilustrasi yang disediakan dalam buku akan mengurangi kemenarikan buku dan akan menyebabkan buku cenderung full text.

Hal tersebut dapat dilihat dari penyajian ilustrasi pada buku teks SKI halaman 1, 3, 14, 18, 34 ilustrasi yang disajikan tidak sesuai dengan judul dan isi materi. Maka seharusnya gambar yang sajikan harus sesuai dengan materi dan ilustrasi yang disajikan lebih baik berwarna agar tidak menimbulkan kebosanan/ kejenuhan bagi peserta didik. Sedangakn untuk memberikan penguatan pemaham terhadap materi yang disediakan dalam buku, pada akhir bab disediakan beberapa kolom seperti kolom kegiatan (berisi tugas/ kegiatan yang harus dikerjakan peserta didik), kolom aku bisa (berisi tentang pelajaran akhlak), kolom hati-hati (berisi tentang perintah agar tidak mengerjakan sesuatu yang dilarang oleh Allah Swt), kolom hikmah (berisi satu ayat al-qur’an yang dapat memberikan pemahaman kepada peserta didik tentang manfaat dari materi yang ada dalam bab), kolom rangkuman (menyajikan rangkuman/ ringkasan dari materi), kolom ayo berlatih (berisi latihan-latihan soal untuk mengukur pemaham peserta didik). Penyajian kolom-kolom tersebut akan membuat peserta didik lebih mudah memahami materi, dan hal itu akan berpengaruh terhadap minat belajar peserta didik.

Penulis  memberikan nilai cukup baik pada kelengkapan aspek penyajian dalam buku SKI karena masih terdapat kekurangan-kekurangan yang perlu di evaluasi kembali, dan hal ini juga sangat penting untuk diperhatikan oleh para pendidik, sebab kemampuan pendidik dalam menganalisis buku teks akan sangat berpengaruh terhadap minat belajar peserta didik. Ketika pendidik mampu menganalisis buku teks, maka tidak akan sulit bagi pendidik untuk menentukan metode pembelajaran yang tepat dan pendidik juga dapat mengurangi materi/ aspek penyajian yang tidak sesuai dengan tingkat perkembangan dan kemampuan peserta didik karena jika buku yang digunakan dalam proses pembelajaran telah sesuai dengan tingkat perkembangan peserta didik maka akan dapat mengembangangkan minat belajar peserta didik sehingga tujuan pembelajaran akan tercapai.

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top