www.lampungmediaonline.com – Warga Kelurahan Hadimulyo Timur, Kecamatan Metro Pusat digegerkan dengan penemuan mayat tanpa identitas di saluran irigasi (selokan) Jalan Merdeka RT 26, RW 10, kelurahan setempat. Korban ditemukan sekitar pukul 04.00 WIB, Selasa (30/5) oleh warga setempat.
Korban berjenis kelamin laki-laki tersebut memiliki ciri-ciri berusia diperkirakan 40-45 tahun, tinggi badan 165 cm, kulit sawo matang atau coklat, rambut pendek lurus, mengenakan pakaian kaos warna hijau tua dan celana kain warna hitam pendek.
Saat ditemukan terdapat beberapa luka ditubuh korban seperti luka robek di bagian kening sekitar 5 cm, luka lecet pada bagian pergelangan tangan dan punggung kiri dan kanan, luka lecet pada bagian lutut kaki kanan dan kiri, serta lecet pada jari kaki kanan dan kiri.
Kassubag Humas Polres Kota Metro Tatik Mulyanu menerangkan, mayat tanpa identitas tersebut pertama kali ditemukan oleh Tubagus Asmui (52) pedagang bersama putranya Eko Fitri Wibowo (28) buruh warga RT 25 RW 10 Hadimulyo Timur, Kecamatan Metro Pusat.
Ketika Tubagus berserta anaknya Eko melihat ada sesok mayat mengambang di aliran irigasi dari jembatan pingled Mekarsari. “Melihat mayat tersebut ia dan anaknya terus mengikuti sampai di Jalan Merdeka. Dan benar bahwa sesuatu yang mengambang tersebut adalah mayat, Eko Fitri kemudian langsung terjun ke aliran irigasi dan menepikan jenazah tersebut,” terangnya.
Karenanya ia menghimbau kepada masyarakat apabila merasa kehilangan anggota keluarga bisa langsung melaporkan ke Polres. “Masyarakat juga bisa mengecek langsung ke RSU Ahmad Yani untuk memastikan anggota keluarganya atau bukan,” himbaunya.
Selanjutnya mayat tersebut dievakuasi dan dibawa ke Rumah Sakit Umum Ahmad Yani Kota Metro untuk dilakukan visum. Ditemui di rumah sakit, Marjon petugas kamar jenazah RSUAY Metro mengakui bahwa pihaknya telah menerima jenazah tanpa identitas sekitar pukul 05.00 WIB waktu azan subuh.
”Iya mayatnya tadi sampai jam 5 subuh. Mayatnya dibawa oleh anggota polisi. Kabarnya mayatnya tersangkut di pinggir ledeng daerah 22 Metro Pusat,” tukasnya. (Rud)
Travel Lampung Jakarta, Diantar sampai Rumah Ongkos Murah Layanan Prima
Travel Jakarta Lampung PP Dapat Free Snack dan 1 Kali Makan
Travel Lampung Depok via Tol Tiap Berangkat Pagi dan Malam
Harga Travel Bekasi Lampung Antar Jemput Murah sampai Rumah
Travel Palembang Lampung Lewat Tol Hemat Cepat sampai Alamat