Gadingrejo.www.lampungmediaonline.com
– Setelah berlangsung selama 3 hari sejak dibuka oleh Bupati Pringsewu H.Sujadi pada hari Jumat (28/6) lalu,
Lomba Merpati Kolong Bupati Pringsewu Cup I akhirnya secara resmi ditutup oleh Wakil Bupati Pringsewu Dr.H.Fauzi, S.E., M.Kom., Akt., C.A., C.M.A. di komplek Tugu Gajah Bulukarto, Gadingrejo, Ahad (30/6).
Event yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Pringsewu bekerjasama dengan Paguyuban Merpati Kolong Gadingrejo Bersatu ini mengangkat tagline ‘Guyub Rukun Mergo Doro’, diikuti sebanyak 700 peserta yang berasal dari 15 kabupaten dan kota se Provinsi Lampung, memperebutkan total hadiah senilai Rp.30.000.000,00, dimana untuk juara pertama, selain piala bergilir, tropi dan piagam, juga mendapatkan uang sebesar Rp.14.000.000,00. Juara kedua tropi, piagam dan uang sebesar Rp.6.000.000,00, juara ketiga juga tropi dan piagam serta uang sebesar Rp.4.000.000,00. Kemudian juara keempat mendapat tropi dan piagam serta uang sebesar Rp.3.000.000,00, serta juara kelima sampai dengan sepuluh, mendapatkan tropi dan piagam, serta uang sebesar Rp.500.000,00
Dari hasil perlombaan selama 3 hari tersebut, terjaring 10 pemenang lomba, masing-masing yaitu ;
JUARA 1. TOPAS ALEXA
JUARA 2. SILIWANGI BUMIAYU
JUARA 3. SONI TULUNG AGUNG
JUARA 4. RAMAYANA GAJAH LAMPUNG
JUARA 5. JB ADIJAYA WONOKRIYO
JUARA 6. APACHE GAJAH LAMPUNG
JUARA 7. TEMPUR JKC BANDAR LAMPUNG
JUARA 8. MONSTER KS JAYA PRINGSEWU
JUARA 9. KITARO ALEXA
JUARA 10 PUKHAY PANCA JAYA
Wakil Bupati Pringsewu Dr.H.Fauzi, S.E., M.Kom., Akt., C.A., C.M.A. didampingi Wakil Ketua TP-PKK Kabupaten Pringsewu Ny.Hj.Rita Irviani Fauzi dalam sambutannya saat menutup lomba tersebut mengucapkan selamat kepada para juara, serta
mengatakan bahwa lomba merpati kolongan ini merupakan kegiatan yang sangat positif, karena bisa dijadikan sebagai ajang silaturahim diantara sesama pecinta burung merpati, sekaligus berharap kegiatan lomba ini bisa menjadi agenda rutin di Kabupaten Pringsewu, yang tentunya disertai dengan adanya peningkatan-peningkatan baik jumlah peserta lomba maupun hadiahnya. (*/mega)
Travel Lampung Jakarta, Diantar sampai Rumah Ongkos Murah Layanan Prima
Travel Jakarta Lampung PP Dapat Free Snack dan 1 Kali Makan
Travel Lampung Depok via Tol Tiap Berangkat Pagi dan Malam
Harga Travel Bekasi Lampung Antar Jemput Murah sampai Rumah
Travel Palembang Lampung Lewat Tol Hemat Cepat sampai Alamat