Way Kanan,Lampungmediaonline.com
Wakil Bupati Way Kanan Edward Antony Hadiri Pengajian Akbar dalam rangka Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Kampung Menanga Siamang, Kecamatan Banjit,Senin 11/11/2019.
Dalam sejarah peradaban manusia sepanjang masa, baik pada era tradisional maupun pada era modern seperti saat ini,peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, kita dapat mengambil banyak pelajaran, khususnya dari sejarah hidup Rasulullah dan peradaban dunia lebih dari 14 abad yang lalu. Kepribadian Rasulullah SAW bukan hanya sebagai sosok tauladan yang menakjubkan, tapi juga menjadi sumber inspirasi sepanjang sejarah peradaban umat manusia sampai akhir zaman kelak.
Dalam sambutan Wakil Bupati Way Kanan Edward Antony mengajak segenap masyarakat yang hadir dalam acara peringatan maulid nabi Muhammad SAW agar dapat mencontoh ketauladanan beliau dalan meyakinkan kaum jahiliah akan pentingnya agama islam,yang satu-satunya agama yang di ridho allah.
“Pada peringatan maulid ini kita diingatkan tentang perjuangan Rasulullah SAW, bagaimana beliau meyakinkan masyarakat Arab Jahiliyah akan pentingnya agama Islam yang kita yakini sebagai agama satu-satunya yang diridhoi oleh Allah SWT”pungkasnya..(hdi)