Pendidikan

UNISMA UPGRADE SINERGI DENGAN PRINCE SONGKLA UNIVERSITY THAILAND

Malang, www.lampungmediaonline.com Universitas Islam Malang (Unisma) dan Prince Songkla University (PSU) Thailand me nandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dan Memo randum of Agreement (MoA),(1/7). Penandatanganan ini diikuti oleh seluruh fakultas yang ada di Unisma, balk program sarjana maupun pascasarjana serta fakultas dan prodi di bawah Faculty of International Study PSU Thailand.

Rektor Prof Dr Maskuri M.Si mengatakan kerja sama ini sudah terjalin sejak 2015. Implementasi dari kerja sama tersebut berupa student exchange, join riset, international conference, transfer kredit, dan lainnya. “Kerja sama ini sudah habis, tapi kami perbarui lagi. Dengan kerja sama ini kami bisa melakukan pertukaran dosen maupun mahasiswa ke luar negeri. Dan sebaliknya,” ujar Prof                                            Maskuri.

Kerja sama dengan perguruan tinggi di luar negeri ini sebagai inter nasionalisasi Unisma. Rektor Unisma ini juga menambahkan, ini merupakan sebagai upaya menciptakan globalisasi perguruan tinggi. Artinya Unisma tak hanya berpengaruh di Indonesia, tapi juga di dunia. Ini sejalan dengan tagline dari Unisma. Dari NU untuk Indo nesia dan peradaban dunia.

“Harapannya Unisma dikenal di dunia dan kualitas pendidikannya semakin bagus. Baik Unisma maupun jejaring, kami saling support satu sama lain,” sambungnya.

Wakil Rektor I Unisma Prof Drs H Junaidi MPd PhD mengungkapkan awal mula terjalin kerja sama Unisma dan PSU Thailand. Implementasi pertamanya yaitu pertukaran dosen dari Unisma ke PSU Thailand. Kemudian dilanjutkan dengan pertukaran mahasiswa. “Dalam waktu dekat ini, sudah siap 20 mahasiswa untuk mengambil mata kuliah 6 SKS di sana,” katanya.(red)

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top