Lampung Utara, www.lampungmediaonline.com – Meski pemilihan kepala daerah di kabupaten Lampung Utara (Lampura) berlangsung tahun 2018 mendatang. Konstalasi politik kian hangat di bumi ragam tunas Lampung ini. Berbagai macam wacana dan spekulasi tentang siapa-siapa saja yang akan mengikuti kontestasi politik mulai bermunculan termasuk siapa yang bakal mendampingi calon patahana Agung Ilmu Mangkunegara.
Wacana dan prediksi bahwa Agung kembali akan melenggang dalam kontestasi pilkada Lampura bersama-sama dengan Wakil nya saat ini, Sri Widodo tampaknya belum dapat dipastikan. Bupati Lampura, Agung Ilmu Mangkunegara memberikan jawaban yang mengambang atas prediksi siapa yang akan mendampinginya di Pilkada tahun depan. “ Maju atau tidaknya saya tergantung pada kehendak masyarakat berdasarkan penilaian kinerja. Jika masyarakat menginginkan saya bakal maju lagi. Prihal siapa orangnya yang saya gandeng masih dalam pengamatan dan fikir-fikir dulu,” ujar Agung saat diwawancarai usai memberikan bantuan stimulan kepada 23 Bumdes,Senin(15/5).
Terkait tudingan salah satu kandidat bakal calon yang digadang-gadang akan maju Pilkada Lampura 2018 bahwa pemerintah saat ini banyak melakukan kebohongan publik terkait program pendidikan dan kesehatan gratis. Agung membantahnya dengan mengatakan kebohongan publik yang letaknya dimana. “ Dulu sebelum saya jadi Bupati sekolah bayar. Nah sekarang pas saya yang Bupati sekolah gratis. Biarlah rakyat yang menilai gak perlu saya balas,” tegasnya.
Pada kesempatan itu juga dia menghimbau kepada para politisi agar menahan diri dengan berpolitik yang santun dan baik. Karenanya menurut dia, para elit hendaknya mengajarkan bagaimana berpolitik yang baik bagi masyarakat. “ Mari kita bersaing sehat dengan cara adu visi dan misi dan program kerja bukan dengan cara saling menghujat, memfitnah satu sama lainnya,” pungkasnya. (Khoiril/Arief)
Travel Lampung Jakarta, Diantar sampai Rumah Ongkos Murah Layanan Prima
Travel Jakarta Lampung PP Dapat Free Snack dan 1 Kali Makan
Travel Lampung Depok via Tol Tiap Berangkat Pagi dan Malam
Harga Travel Bekasi Lampung Antar Jemput Murah sampai Rumah
Travel Palembang Lampung Lewat Tol Hemat Cepat sampai Alamat
