Pendidikan

PERGUNU Lampung Gelar Seminar Nasional

Bandar Lampung, www.lampungmediaonline.com – Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (PERGUNU) mengadakan kegiatan Seminar Nasional dengan tema meningkatkan SDM Pendidikan berbasis Kearifan Lokal Berdaya saing Global yang di ikuti oleh kurang lebih 480 peserta seluruh Indonesia Via Live Zoom Meeting bertempat di Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Pringsewu. Seminar Nasional tersebut dihadiri oleh Dr. KH. Jamaludin Malik, M. Pd selaku PW PERGUNU Lampung, Dr. Hi. Fauzi, SE.,M. Kom., AKT., C. A., Selaku Wakil Bupati Pringsewu, serta Anggota PERGUNU dan segenap Panitia pelaksana seminar Nasional Dalam kesempatannya Dr. Fauzi menghimbau untuk kita semua untuk mencegah Covid-19 salah satunya dengan mengkonsumsi vitamin.

Seminar Nasional tersebut diadakan pada hari minggu pada tanggal 20 Juni, 2021 yang mana kegiatan seminar nasional ini dibuka secara Virtual Zoom Meeting oleh Dr Eng Fadly Usman, ST. ,MT selaku PP PERGUNU sekaligus Warek 1 IKHAC Pacet Mojokerto. Dr. KH. Jamaludin Malik selaku ketua PW PERGUNU Lampung dalam sambutan nya mengemukakan bahwa guru dan dosen harus mampu meningkatkan SDM yang dimiliki pada dirinya terkhusus pada bIdang IT.

Pada situasi dan kondisi pandemi seperti yang kita rasakan bersama saat ini, semuanya terdampak tidak terkecuali sektor pendidikan, Atas latar belakang masalah tersebutlah Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (PERGUNU) mengadakan kegiatan seminar nasional dengan bertujuan dapat meningkatkan SDM pendidik (GURU dan Dosen) khususnya guru dan dosen NU, Dalam mendesain pembelajaran jarak jauh dengan memanfaatkan teknologi yang tersedia sehingga tujuan dari pembelajaran dapat tercapai.

Prof Ojat Darojat, Dip. Mgt. M. Bus PhD selaku Rektor Universitas Terbuka yang menjadi menjadi salah satu narasumber utama Pada kegiatan seminar nasional yg diadakan oleh PW PERGUNU Lampung . Disela penyampaian materi yg disampakan Prof Ojat mengatakan bahwa upaya kegiatan belajar berbasis jarak jauh atau daring dimasa pandemi Covid ini justru menjadi pembelajaran darurat dari rumah bukan pembelajaran online berbasis jarak jauh atau dari rumah. Maka dari itu Prof Ojat dalam penyampaiannya berharap pendidik dapat meningkatkan kualitas Nya dengan menguatkan serta memperdalam makna pedagogik berbasis online. Agar pendidik mampu memperdalam serta mengikuti perkembngan berbasis online dengan memahami karakter siswa melalui daring. Dengan berbagai metode yg sudah disampaikan oleh Prof Ojat pada kesempatan semiar nasional tersebut.(*)

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top