Lampung Sai

Penumpang Kapal Jatuh ke Laut Belum Ditemukan

Tim SAR Saat Melanjutkan Pencarian Penumpang Kapal KMP yang Terjatuh | Ist

Merak, www.lampungmediaonline.com – Tim gabungan dari SAR dan Basarnas melanjutkan pencarian penumpang Kapal KMP Nusa Jaya dari Pelabuhan Merak, menuju Pelabuhan Bakauheni Lampung yang terjatuh di wilayah Perairan Barat Pulau Tempurung, Jumat (30/10/2020) sore. Menurut informasi dari Basarnas, penumpang yang jatuh ke laut ini remaja laki-laki usia 20 tahun mengenakan sweater warna merah.

Kepala Basarnas wilayah Banten Zainal Arifin mengatakan, hingga kini Tim SAR Pelabuhan Merak Banten bersama pihak ASDP, dibantu Tim SAR, Basarnas Bakauheni, dan Polair Polres Lampung Selatan masih berupaya mencari korban di sekitaran lokasi. “Saat ini, kami juga sedang melakukan pengecekan CCTV Kapal dan lainnya,” kata Zainal Arifin.

Sementara itu, Koordinator SAR ASDP Cabang Merak-Bakauheni Radmiadi mengungkapkan, hingga kini upaya pencarian dan penyelamatan korban masih nihil. Tim SAR pada Sabtu (31/10/2020) pagi sudah dikerahkan kembali, untuk mencari korban.

“Tim SAR dikerahkan dengan menggunakan Kapa Basarnas KN SAR 224 Basudewa, RIB (Rigid Inflatable Boat). Ini digunakan untuk melakukan upaya pencarian dari tengah laut, disekitaran Perairan Pulau Tempurung,” ungkap Radmiadi.

Sementara dari keterangan nahkoda kapal Sucitro Ruwandi dan Ari Saputra Mualim penjaga KMP Nusa Jaya menyebutkan, setelah kapal berlayar dari Pelabuhan Merak ada pemuda yang langsung duduk di upper deck bagian atas. Selanjutnya korban dengan tatapan kosong ke arah laut, langsung naik ke relling kapal dan menceburkan diri ke laut.

Mendapat informasi tersebut, kapal kemudian melakukan pencarian kurang lebih selama 30 menit dilokasi kejadian. Namun upaya yang dilakukan tidak membuahkan hasil, demi keamanan kapal melanjutkan pelayarannya menuju Pelabuhan Bakauheni Lampung.

Kejadian sendiri terjadi berada di posisi Lintang 05•54-371`5 Bujur 105•55. 8,8 E tepatnya sebalah Barat Pulau Tempurung. Kemudian kapal berputar sebanyak tiga kali selama 30 menit. Karena demi keamanan dan keselamatan penumpang lainya, kapal  melanjutkan pelayaran ke Pelabuhan Bakauheni dan melaporkan kejadian tersebut ke otoritas pelabuhan Merak untuk melakukan pencarian korban. (hnd/zul)

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top