Tulangbawang Barat, www.lampungmediaonline.com – Sebagai upaya peningkatan pelayanan, satuan Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba) Lampung, akan segera memasang layanan Call Center di Pos Damkar.
Menurut, Sujatmiko Kasat Pol PP. Bahwa pembuatan Call Center akan segera dilakukan, mengingat selama ini masih memakai nomor Handphone Budiman, selaku Kepala Bidang Damkar jika terjadi kebakaran.
“Kita akan membuat Call Center, segera kita proses, dan akan kita mulai dengan pemasangan Kabel Telepon dan juga pendaftaran ke Dinas Kominfo, karena kita pastinya bekerjasama dengan Telkom untuk jaringan layanannya,” terangnya. Senin 29/6/20
Untuk Nomor Call Center tersebut, lanjut dia, yakni 07267576087. Namun, untuk sementara karena nomor itu belum Connect, maka memakai nomor layanan sementara, dengan menghubungi 081369077921 bila terjadi kebakaran.
“Diharapkan dengan pembuatan Call Center di Pos Damkar nantinya, bisa meningkatkan kesiapsiagaan para petugas, karena mereka pastinya akan dengan cepat mendapat informasi dari warga dan langsung bergerak. Selain itu, kita juga mengupayakan di tahun 2021 akan mengajukan pembelian mobil Damkar yang baru, setidaknya 1 unit, agar bisa menambah amunisi yang ada dan pelayanan bisa lebih baik,” imbuhnya.(Der)
Travel Lampung Jakarta, Diantar sampai Rumah Ongkos Murah Layanan Prima
Travel Jakarta Lampung PP Dapat Free Snack dan 1 Kali Makan
Travel Lampung Depok via Tol Tiap Berangkat Pagi dan Malam
Harga Travel Bekasi Lampung Antar Jemput Murah sampai Rumah
Travel Palembang Lampung Lewat Tol Hemat Cepat sampai Alamat
