Pringsewu, www.lampungmediaonline.com – Forum Keserasian Sosial Pekon Sumber Agung Kecamatan Ambarawa bersama masyarakat mengadakan Pertemuan atau dilaog tematik dengan mengangkat tema “Membangun Toleransi Antar Umat Beragama” yang digelar di Kantor Pekon Sumber Agung Kecamatan Ambarawa Kabupaten Pringsewu,dengan narasumber Dr.H.Fauzi,SE.M.Kom Wakil Bupati Pringsewu, Camat Ambarawa, Kepala Pos Polisi, tokoh masyarakat, tokoh agama dan kepala dinas Sosial kabupaten Pringsewu Arif Nugroho,Senin (09/10).
Kepala Pekon Sumber Agung Ahmad Hijar pada sambutannya mengucapkan terima kasih dan mohon arahan dari Wakil Bupati Pringsewu DR.H.Fauzi.SE.M.Kom”Kepada Bapak Wakil Bupati Pringsewu, kami mohon warga kami diberikan pengarahannya,”pinta Ahmad Hijar.
Sementara sebelum arahan Wakil Bupati Pringsewu, terlebih dulu berlangsung menyerahkan Prasasti Keserasian Sosial Kepada Kepala Pekon Sumberagung Ahmad Hijar dan perwakilan Pekon Mulyorejo Kecamatan Banyumas.
Wakil Bupati Pringsewu DR.H.Fauzi.SE.M.Kom menyampaikan dalam sambutannya,Program Keserasian Sosial yang bertemakan Membangun Toleransi Antar Umat Beragama,bahwasannya pandangan sebagai warga negara yang baik adalah berdasarkan kesatuan negara republik Indonesia,yang terdiri dari berbagai macam suku,ras dan agama,hal itu merupakan keberagaman dan suatu kekayaan.
“suatu hal yang dapat kita syukuri bahwa kerukunan beragama harus terjalin sangat baik,jangan sampai ada perpecahan di masyarakat,maka dari itu selalu kita menjalin hubungan silaturahmi antar umat beragama”terangnya Fauzi.
Fauzi mengharapkan kepada masyarakat Pekon Sumberagung kususnya. Kendati berbeda suku, ras dan agama namun agar tetap selalu akur, rukun, saling menghormati, menghargai serta saling tolong-menolong.”Sehingga nantinya masyarakat akan hidup nyaman dan tenang. Karena adanya rasa saling kepedulian antar sesama,”ujarnya.
Menurutnya jika ada sekumpulan masyarakat ditemukan ada suatu permasalahan yang melenceng maka pihak masyarakat juga pamong agar segera membenahinya supaya tidak melebar dan membesar lebih jauh lagi.”Maka hal inilah tujuan pertemuan dan silaturahmi seperti ini dilakukan,”jelasnya.
Fauzi mengharapkan agar jalinan silalaturahmi ini terus berlanjut dan berkesinambungan. Sebab alangkah indahnya jika dalam kehidupan bermasyarakat untuk tetap saling tolong-menolong sesama umat beragam. “Insya Allah pasti rejeki akan lancar. Sebab tidak ada gunanya banyak uang jika sering terjadi keributan dan perpecahana antar sesama,”tegasnya.
Kepala Dinas Sosial Kabupaten Pringsewu Arif Nugroho menerangkan bahwa kegiatan tersebut Program Pemerintah pusat dari kementerian sosial yang bertujuan utamanya untuk menjaga hidup masyarakat antar agama,suku dan suatu kelompok,dan untuk mewakili kabupaten Pringsewu Pekon Sumber Agung dan Pekon Mulyorejo.
“Program pemerintah pusat yang diberikan dua pekon yang ada di kabupaten Pringsewu,tinggal dari pekon masing-masing menjalankan program tersebut,yang pasti berbentuk fisik”pungkasnya Arif. (Mega/Yuda)