Geliat Tulang Bawang

KPU Tuba Gelar Rapat Pleno Terbuka Pengundian Nomor Urut Paslon

Tulang Bawang, www.lampungmediaonline.com – Pengundian Nomor Urut pasangan calon bupati dan wakil bupati dilakukan dengan cara mengambil no urut  dalam Kotak yang disiapkan Oleh KPUD tulang bawang, Selasa (25/10)

Tiga pasangan calon bupati dan wakil bupati tulang bawang telah ditetapkan No urutnya,yakni;

No,1: Syarnubi dan Soleha

No:2: Hanan A Rozak dan Heri wardoyo

No:3: Winarti dan Hendri

Selain pengundian itu,tim dari tiga calon bupati memeriahkan juga dengan

menyampaikan yel-yel atau penyemangat dari tim untuk calonnya masing-masing. Syarnubi dan wakilnya saat dikompfirmasi setelah pengundian,saya percaya nomor 1 itu nomor Hoki mengingat yang sudah-sudah selalu menang”paparnya.

Lanjut Hanan A Rozak dan wakilnya,dengan Nomor 2 ini berarti perdamain dan kami percaya bisa menang”pangkasnya.

Tidak lupa juga winarti menyampaikan,nomor 3 ini melambangkan (Trisakti) yakni,berdaulat dibidang politik,bertikar dibidang ekonomi,dan berkepribadian dibidang kebudayaan,jadi sudah waktunya kita menerapkannya”ungkapnya.

Reka ketua KPUD tuba,saya berharap kepada masyarakat agar pilkada Tahun 2017 Bisa berjalan dengan lancar,aman dan tentram,tidak ada keributan antar Tim dan masyarakat tulang bawang”pangkasnya.

Selain itu tiga pasangan calon bupati dan wakil bupati tulang saling bergandengan tangan,supaya pilkada tahun 2017 penuh dengan perdamain antara tiga pasangan calon itu.(idahar)

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top