Tanggamus, www.lampungmediaonline.com – Pekon Waykerap Kecamatan Semaka Kabupaten Tanggamus salah satu Pekon penerima DD tahun 2017 ini dari Pemerintah Pusat.
Kesejahteraan masyarakat yang didukung infrastruktur yang baik adalah perkara yang sangat penting bila Pekon tersebut akan maju dan rakyatnya akan sejahtera.
Oleh sebab itu untuk tahun 2017 ini prioritas pembangunan dana ADD diutamakan pembangunan Rabat beton,jembatan,talut dan pembuatan badan jalan disertai penombunan, Kepala Pekon Waykerap, Hafizi (40) sangat memperhatikan apa yang dibutuhkan oleh masyarakatnya, selama dipimpin oleh Hafizi Pekon Waykerap mulai ada kemajuan, baik pembangunan fisik atau non fisik,bahkan segala program kepala Pekon selalu didukung penuh oleh warganya.
Kepala Pekon Waykerap bersama ketua BHP, M.Zarani,Kaur,Kadus dan ketua LPM bekerja keras demi kemajuan Pekon Waykerap,bersama-sama memantau pembangunan di seluruh Dusun yang dananya bersumber dari Program Dana Desa (DD) Tahun 2017 ini, untuk tahun ini Pekon Waykerap,Mendapat Kucuran Dana Desa sebesar Rp. 1.111 juta.Yang dibagi untuk dana operasional dan pelatihan aparatur Pekon dan untuk pembangunan fisik.
Tahap Pertama ini (60) persen, Rp 600 jt dengan selektif mungkin dan tepat sasaran untuk kemajuan dan kelancaran roda prekonomian masyarakat Pekon Waykerap, kami membangun serta meningkatkan rabat beton dengan lebar 2.5 meter panjang 1207 meter, membuat jembatan penghubung sebanyak 2 yunit,lebar 2 meter panjang 12 meter, jembatan lebar 2 meter panjang 7 meter, pembuatan talut penahan tanah (TPT) di dusun sepanjang 250 meter, serta membuat badan jalan dan penimbunan lebar 2 meter panjang 25 meter, kata Hafizi. Lebih jauh ia menjelaskan pembangunan 4 item diatas adalah dari hasil musyawarah dan mengacu pada RPJM Des.
“Kegiatan pembangunan sendiri kami mulai dari pertengahan bulan Juni target selesai 90 hari dan saat ini sudah tercapai hampir 70 persen,” ungkapnya.
Lebih lanjut kata Hafizi,”Dana DD selain digunakan untuk pembangunan fisik dana tersebut juga kami gunakan untuk kegiatan non fisik atau pemberdayaan berupa pelatihan ibu-ibu PKK dan aparatur Pekon,” tambahnya.
Dalam semua kegiatan pembangunan tersebut Pekon Waykerap lebih mengutamakan pekerja lokal, menurut Hafizi hal ini bisa mengurangi angka pengangguran dipekon dan bila warga sendiri yang mengerjakan tentunya kwalitas pembangunan akan lebih baik karna masyarakat itu sendiri yang akan merasakan manfaatnya. Dengan adanya bantuan dana desa ini,lanjutnya dapat menunjang pembangunan Pekon dan harapan masyarakat dapat terwujud,ia berharap supaya masyarakat Pekon Waykerap dapat menikmati dan merawat pembangunan yang sudah ada secara bersama-Sama.lebih lanjut Hafizi mengatakan dalam pembanguna empat item diatasi bertujuan untuk kemajuan dan kemakmuran masyarakat Pekon Waykerap,pungkasnya. (man)