Geliat Waykanan

Kapolres Waykanan Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ramadniya Krakatau 2017

Foto : KMF Waykanan

Way Kanan, www.lampungmediaonline.com – Bupati  H. Raden Adipati Surya, S.H., M.M didampingi Kepala Dinas Kesehatan dr.Farida Aryani, M.M dan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Kompol. Suwadhi  serta Kepala dinas perhubungan  Kabupaten Way Kanan Akhmad Odany, S.H menghadiri  apel  gelar pasukan operasi Ramadniya krakatau 2017.

Apel yang digelar oleh Kepolisian Resort Way Kanan tersebut berlangsung di lapangan Mapolres setempat , Senin (19/06/2017) melibatkan berbagai instansi terkait dalam wilayah Kabupaten ini yang di pimpin langsung oleh Kapolres AKBP Budi Asrul Kurniawan, S.IK

Dari informasi yang di himpun dinas komunikasi dan informatika Kabupaten Way Kanan, Operasi Ramadniya krakatau 2017, akan  dilakukan dalam rangka pengamanan Hari Raya Idul Fitri 2017, operasi ini pun untuk mengantisipasi berbagai tingkat kerawanan yang mungkin terjadi selama lebaran, dari mulai ancaman terorisme hingga kecelakaan lalu lintas.

Selain itu Operasi Ramadniya tersebut  juga dilaksanakan  untuk memberikan kelancaran serta kenyamanan arus mudik dan arus balik. Berkaitan dengan kelancaran arus lalu lintas, diharapkan  agar seluruh personel bisa memberikan pelayanan secara secara maksimal.

Tampak hadir sejumlah personel gabungan mengikuti apel dari Polri, TNI, Dinas Perhubungan, Satuan Polisi Pamong Praja  dan sejumlah unsur lainnya, kendaraan taktis pun tampak terparkir di dekat lokasi upacara.(lis/Hadi)

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top