Ekonomi

Jelang Lebaran, Gas Elpiji 3 Kg Langka

Ilustrasi / Foto : Istimewa

www.lampungmediaonline.com – Gas Elpiji 3 Kg langka jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah, 2024 di sejumlah tempat di Kabupaten Lampung Barat, Provinsi Lampung. Seorang warga Kecamatan Balik Bukit, Ema mengaku mendapat gas dengan tabung melon itu di Kecamatan Batu Brak, tetangga Kecamatan Balik Bukit.

Selain langka, harga konversi minyak ke gas yang disubsidi menggunakan uang rakyat itu ada yang mencapai Rp30 ribu.

“Ini cari gas elpiji di mana-mana tidak ada. Ini saya dapat di warung Pekon Balak Kecamatan Batu Brak,” ujar Ema wartawan, Selasa, 9 April 2024. Menurutnya, kelangkaan Gas Elpiji 3 Kg mulai terjadi sejak satu minggu terakhir.

Dikatakan, normalnya harga Gas Elpiji 3 Kg sekitar Rp25 ribu.

”Tetapi saat ini mengalami kenaikan harga akibat langkanya Gas Elpiji 3 Kg mencapai Rp30 per tabung,” katanya.

Sementara, seorang pedagang, Sodik Gas Elpiji 3 Kg pengurangan suplai mulai sejak minggu terakhir. Dari distributor Gas Elpiji 3 Kg telah mengurangi jumlah gas yang distorkan ke para pedagang.

”Saya mengubungi agen maupun pangkalan juga tidak ada. Kalaupun distor sekarang dikurangi jumlahnya, yang biasanya 35 tabung sekarang hanya lima sampai 10 tabung itu pun kalau stok dari agennya ada,” kata Sodik Pembeli dan pedagang berharap Gas Elpiji 3 Kg kembali normal dan dan harga tidak menjadi lebih mahal.

Hingga berita ini dirilis belum ada pernyataan resmi dari pihak terkait maupun pemkab setempat sebagai bagian dari pengawasan pendistribuasian.

(Sumber : lampung.pikiran-rakyat.com)

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top