Lampung Selatan, LM – Komitmen Pemerintah kabupaten Lampung selatan untuk meningkatkan pelayan kesehatan kepada masyarakat, pemerintah terus berupaya membangun sarana kesehatan hingga ke seluruh pelosok desa yang ada di Kabupaten yang berjuluk serambi Sumatra. Hal itu terungkap dalam peresmian Gedung Pusat Kesehatan Masyarakat Desa (Puskesdes) Merak Batin Kecamatan Natar. Selasa, 07/04/15
Bupati Lampung Selatan Rycko Menoza,SZP dalam sambutanya mengatakan Puskesmas atau Puskedes sebagai garda terdepan pelayanan kesehatan kepada masyarakat merupakan ujung tombak keberhasilan pelaksanaan pembangunan kesehatan. Karena pada dasarnya konsep pelayanan puskesmas adalah konsep wilayah. “Konsep ini berkembang dengan harapan bila terjadi masalah kesehatan pada wilayahnya, Puskesmas atau Puskesdes segera dapat mengetahui dan melakukan penanganan sesuai kebutuhan” Ujarnya
Lebih lanjut ia berharap dengan penambahan puskesdes yang diimbangi dengan pertambahan jumlah penduduk pelayanan kesehatan dasar yang bermutu dan terjangkau guna mewujudkan pembangunan dan meningkatkan kualitas kesehatan yang pro rakyat. “ Untuk itu kepada para petugas kesehatan saya menghimbau dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat jangan pilihkasih, semua harus mendapat pelayanan yang sama dan tentunya pelayanan prima tanpa melihat kondisi ekonomi daripasien” Jelasnya. (red/adv)