BANDAR LAMPUNG,www.lampungmediaonline.com Gubernur Lampung Arinal Djunaidi mendorong mahasiswa yang mengikuti Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Lampung memberi sentuhan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi (Iptek) ke masyarakat.
Dorongan Gubernur itu disampaikan Asisten Bidang Administrasi Umum Chandri saat mewakili Gubernur melepas 3.555 orang Mahasiswa KKN di Gedung Serba Guna Universitas Lampung, Senin (30/12/2019).
Menurut Chandri, Pemerintah Provinsi Lampung menyambut baik kegiatan KKN yang dilaksanakan oleh Universitas Lampung. “Diharapkan beberapa desa di wilayah Provinsi Lampung yang masih memerlukan sentuhan-sentuhan teknologi dan pendampingan keilmuan dari berbagai disiplin ilmu dapat lebih melek Iptek melalui KKN,” ujar Chandri.
Dengan demikian, lanjut Chandri, pada gilirannya masyarakat memiliki bekal untuk bangkit dan bergerak untuk membangun desanya menjadi lebih maju dan sejahtera.
Chandri juga menjelaskan bahwa tema yang diangkat pada KKN periode ini yaitu Penerapan Iptek melalui Kegiatan KKN untuk Akselesari Program Pembangunan dan Memperkuat Sinergitas antara Perguruan Tinggi dengan Pemerintah, juga selaras dan sejalan dengan apa yang sedang dilakukan oleh Pemerintah Daerah Provinsi Lampung dalam membangun SDM yang ada.
Di era digital saat ini kunci akselerasi pembangunan ada di pundak generasi muda yang lebih menguasai dunia digital/internet, juga memiliki kreativitas dan inovasi yang sangat dibutuhkan dalam era Revolusi Industri 4.0 saat ini.
“Selamat ber-KKN, selamat berkarya dan berinovasi untuk kemajuan bangsa dan negara, semoga Tuhan Yang Maha Esa meridhoi langkah dan usaha kita,” tutup Chandri.
Sementara itu, Rektor Universitas Lampung Prof. Dr. Karomani, M.Si yang juga melepas mahasiswa KKN mengatakan bahwa sasaran KKN Tematik Universitas Lampung dititikberatkan untuk membentuk mahasiswa yang memiliki perhatian dan empati, meningkatkan pemahaman tentang keberagaman, mengembangkan pola pikir, kemampuan analisis dan menyelesaikan masalah secara pragmatis ilmiah. Juga membentuk sikap rasa cinta dan kepedulian sosial, tanggung jawab mahasiswa terhadap kemajuan masyarakat.
Mahasiswa KKN Periode I Tahun 2020 kali ini akan diturunkan ke 6 Kabupaten, 48 Kecamatan dan 473 desa yang ada di Provinsi Lampung selama 40 hari. (Hum/Dicky)
Travel Lampung Jakarta, Diantar sampai Rumah Ongkos Murah Layanan Prima
Travel Jakarta Lampung PP Dapat Free Snack dan 1 Kali Makan
Travel Lampung Depok via Tol Tiap Berangkat Pagi dan Malam
Harga Travel Bekasi Lampung Antar Jemput Murah sampai Rumah
Travel Palembang Lampung Lewat Tol Hemat Cepat sampai Alamat
