Opini

FUNGSI DAN LUAS RUANG TERBUKA HIJAU DI PROVINSI LAMPUNG

Ruang Terbuka Hijau (RTH) adalah suatu kawasan yang memanjang, bergaris, atau terkonsentrasi dengan penggunaan dan habitat yang lebih terbuka baik untuk tumbuhan yang tumbuh dengan cara ditanam atau disengaja maupun yang tumbuh secara alami. Pengenalan kawasan hijau berdasarkan undang-undang yang ada tentu dapat membawa manfaat yang signifikan bagi lingkungan perkotaan, namun karena banyaknya kawasan hijau menjadi salah satu kendala dalam pemetaan kawasan hijau. Ruang terbuka hijau memiliki fungsi utama (internal) dan tambahan (eksternal), yaitu:

1. Fungsi utama (internal)

• Fungsi ekologis : menjamin perolehan kawasan hijau sebagai bagian dari sistem sirkulasi udara, mengatur iklim mikro agar sistem sirkulasi udara dan air alami dapat berfungsi dengan lancar, naungan, penghasil oksigen, penyerap air hujan, penyedia habitat hewan, media penyerap polusi udara, air dan tanah dan penahan angin.

2. Fungsi tambahan (eksternal)

• Fungsi sosial dan budaya: Mewakili ekspresi budaya lokal, sarana komunikasi penduduk kota, tempat hiburan, wadah dan objek pendidikan, penelitian dan ilmu pengetahuan alam.

• Fungsi ekonomi:

Sumber produk yang dijual seperti bunga, buah-buahan, daun-daunan, sayuran dapat merupakan bagian dari usaha pertanian, perkebunan, kehutanan dan lainnya.

• Fungsi estetika

Membuat kenyamanan, memperindah lingkungan baik dalam skala mikro maupun makro.

Di Provinsi Lampung, pemanfaatan ruang terbuka hijau dibagi menjadi beberapa bagian, yaitu :

1. Ruang terbuka hijau

2. Taman kota

3. Ruang terbuka hijau

4. Hutan kota

5. Sempadan pantai

6. Sempadan sungai

Dari penelitian yang dilakukan oleh Dewi et al (2013) menyatakan total luasan ruang terbuka hijau di Provinsi Lampung seluas 11.083,108 hektar, dengan pembagian :

1. Taman kota 73,397 hektar

2. Hutan kota 3.074,521 hektar

3. Sabuk hijau 5.410,520 hektar

4. Ruang terbuka hijau 2.198,127 hektar

5. Sempadan sungai 135,701 hektar

6. Sempadan pantai 190,840 hektar

Penulis :

Tegar Wirayuda

Jurusan Kehutanan Universitas Lampunng

 

 

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top