Geliat Lampura

DPRD Lampura Gelar Paripurna Istimewa, Agenda Mendengarkan Pidato Kenegaraan

Lampung utara, www.Lampungmediaonline.com-
Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kabupaten Lampung Utara Menggelar Paripurna Istimewa, Agenda acara mendengarkan pidato Kenegaraan Presiden dalam Rangka HUT KE-74 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2019 pada sidang Bersama DPD RI dan DPR RI di Ruang sidang Dewan setempat. jum’at (16/8/2019).
.
Dalam Paripurna Istimewa tersebut dipimpin oleh Ketua DPRD Kabupaten Lampung Utara H. Rahcmat Hartono dan didampingi Wakil Ketua I Nurdin Habim, SE, Wakil Ketua II Herwan Mega, SE, Wakil Ketua III Arnol Alam, SH dan dihadiri Bupati Lampung Utara H. Agung Ilmu Mangkunegara, S.STP., MH. Dan Wakil Bupati Lampung Utara H. Budi Utomo, SE, MM
.
Dalam Rapat Paripurna Tersebut juga Di Hadiri, oleh Forkompimda Kabupaten Lampung Utara, Pj. Sekretaris Daerah Lampung Utara, Inspektur Daerah Lampung Utara & Sekretaris Dewan Lampung Utara, Kepala Dinas , Kepala Badan , Kepala Kantor, Camat dan Lurah, Tokoh masyarakat, Tokoh Adat, Tokoh Pemuda, Rekan-Rekan Insan Pers.
.
Sebelum Mendengarkan pidato Keperesidenan, Bupati, Wakil Bupati, Ketua, Wakil Ketua, dan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Kabupaten Lampung Utara serta para tamu undangan terlebih dahulu mendengarkan lagu Indonesia raya dan dilanjutkan dengan mendengarkan lagu mengheningkan cipta kemudian yang dilanjutkan dengan mendengarkan pidato Kenegaraan Presiden. Usai acara selesai kemudian dilanjutkan dengan foto bersama di halaman kantor Sekretariat DPRD Lampung Utara.(lis/Ksf)

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top