Geliat Tulang Bawang

Bupati Resmikan Jalan Baru dan Jembatan di Menggala

Tulang Bawang, lampungmediaonline.com – Peningkatan pembangunan infrastruktur di seluruh wilayah Kabupaten Tulang Bawang, terus menjadi salah satu fokus perhatian Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tulang Bawang dalam beberapa tahun terakhir, di bawah kepemimpinan Bupati Tulang Bawang Ir. Hanan A Rozak, MS dan Wakil Bupati Heri Wardoyo, SH.

Sejumlah kegiatan pembangunan dan perbaikan sarana infrastruktur, dilaksanakan Pemkab Tulang Bawang, baik melalui program Gerakan Serentak Membangun Kampung (GSMK) maupun program yang digulirkan melalui Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Tulang Bawang.

Dari serangkaian program pembangunan infrastruktur yang telah dijalankan, Jum’at 21 Oktober 2016, Bupati Tulang Bawang Hanan A Rozak berkesempatan langsung meresmikan salah satu infrastruktur yang telah selesai dibangun Pemkab Tulang Bawang, yaitu pembukaan jalan sepanjang 5,7 km dan 1 unit jembatan penyebrangan yang berlokasi di Blog D Kampung Tua, Kecamatan Menggala.

Saat hadir dan meninjau langsung fasilitas infrastruktur yang diresmikan tersebut, Bupati diantaranya didampingi oleh Kepala Dinas PU Ferli Yuledi, Kepala Dinas Kominfo M. Puncak Stiawan dan sejumlah pejabat Pemkab Tulang Bawang, serta hadir pula Camat Menggala, Kepala Kampung, dan para tokoh masyarakat setempat.

Bupati Hanan A Rozak mengatakan bahwa pembangunan infrastruktur merupakan salah satu prioritas pembangunan yang akan terus dilaksanakannya, demi kepentingan masyarakat. Selama ini menurutnya, Pemkab Tulang Bawang juga telah banyak berbuat untuk meningkatkan pembangunan infrastruktur secara merata di wilayah Tulang Bawang, baik melalui GSMK maupun program Dinas PU kabupaten, yang hasilnya telah dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.

“Semoga fasilitas yang telah dibangun dan diresmikan ini bermanfaat bagi masyarakat. Dengan diresmikannya jembatan penyebrangan ini semoga dapat membantu masyarakat dalam melancarkan perjalanan dalam mengakses perkembangan dan pertumbuhan ekonomi masyarakat. Dengan adanya jembatan penyebrangan yang di pembangunannya melalui program GSMK ini perjalanan menuju kampung lainnya menjadi lancar dan cepat,” ujar Bupati.

Lebih lanjut Bupati Hanan A Rozak mengatakan, bahwa dirinya bersama Pemkab Tulang Bawang akan terus berupaya meningkatkan pembangunan infrastruktur secara merata di Kabupaten Tulang Bawang untuk kepentingan masyarakat dan kesejahteraan masyarakat.

Dalam meningkatkan pembangunan infrastuktur, sebagaimana data Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Kampung (BPMPK) Tulang Bawang, Pemkab melalui program GSMK yang sudah dijalankan selama 4 tahun sejak 2013 setidaknya saat ini telah membangun infrastruktur sebanyak 1.298 unit. Fasilitas itu diantaranya berupa pembangunan jalan onderlag, rabat beton, lapen, pembukaan jalan baru, jembatan, drainase, balai kampung, dan lain-lain yang tersebar di 147 kampung dan 4 kelurahan, di 15 kecamatan se-Tulang Bawang.

Sedangkan melalui Dinas PU Tulang Bawang, sejumlah sarana infrastruktur yang dibangun Pemkab Tulang Bawang diantaranya perbaikan dan pelebaran jalan di Ibukota Kabupaten (Kota Menggala), pembangunan dan perbaikan jalan kabupaten, perbaikan sejumlah sarana perkantoran Pemkab dan lain-lain. *** (fr)

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top