Geliat Lampura

Antisipasi TNI & Polri Bersama Pemkab Lampura Laksanakan Monitoring Penyebaran Virus Covid-19

Lampung Utara,www.Lampungmediaonline.com-Sinergitas TNI dan Polri bersama pemerintah daerah kabupaten lampung utara (lampura) dalam mengantisipasi dan pencegahan serta memutus rantai penyebaran virus covid 19 di wilayah bumi ragem tunas lampung semakin di perketat, seperti yang terekam camera tim liputan awak media.
.
Bersama pemerintah daerah TNI dan Polri melaksanakan monitoring serta penyemprotan cairan desinfektan terhadap kedatangan santriwan dan santriwati dari pondok pesantren Al Fatah Temboro Magetan Jawa Timur (Jatim) yang menggunakan kendaraan Bus Indo Trans Nopol AA 1662 DA.
.
Kali ini kegiatan tersebut dilaksanakan di Taruko Jaya, tepatnya di jalan Mayor Jenderal Alamsyah Ratu Prawira Negara (RPN) kelurahan kelapa tujuh, kecamatan  kotabumi selatan, kabupaten setempat. Senin (13/04/2020).
.
Usai melaksanakan pengecekan Pasi Ops Kodim 0412 lampura Kapten Infanteri Jauhari, mewakili Dandim 0412 lampura Letkol Infanteri Krisna Pribudi menyampaikan, kegiatan monitoring terhadap kedatangan santriawan dan santriwati dari pondok pesantren al fatah temboro magetan jatim merupakan wujud sinergitas TNI dan Polri bersama pemerintah daerah dalam melakukan pencegahan dan memutus rantai penyebaran virus covid 19.
.
Adapun kegiatan yang di laksanakan pada hari ini (13/4) bersama tim medis dari pemerintah daerah adalah memeriksa kesehatan seluruh penumpang atau santriawan dan santriwati yang baru datang dari jatim, di antaranya melakukan pengecekan suhu tubuh pada masing – masing santriawan dan santriwati, selanjutnya melakukan penyemprotan desinfektan.
 .
Setelah dilakukan pengecekan terhadap santriawan dan santriwati dan dinyatakan negatif covid 19, tim medis kesehatan lampura menganjurkan kepada seluruh santriawan dan santriwati al fatah temboro magetan jatim yang baru tiba agar bersedia untuk di isolasi secara mandiri selama 14 hari di masing – masing rumah kediamnya. Pungkas Pasi Ops Kapten Infanteri Jauhari.(*)

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top