Geliat Lampura

AKBP Eka Mulyana Resmi Jabat Kapolres Lampura

Lampung Utara, www.lampungmediaonline.com – Pisah sambut Kapolres Lampung Utara dari AKBP Esmed Eryadi, SH., SIK., MM Kepada  AKBP Eka Mulyana.,  SIK adapun acara di gelar Di Aula Mapolres Kabupaten Lampung utara.Senin (25/09/17)

Dalam acara tersebut  di Hadiri Bupati Lampura Agung Ilmu Mangkunegara yang di wakili oleh Staf ahli bidang sdm Azwar Yazid, Ketua  DPRD H. Rachmat hartono, Dandim 0412, Kejari, Forkofimda, Pemuda pancasila,LSM,Ormas,elemen masyarakat  dan rekan rekan pers.

Pada acara tersebut Esmed Eryadi memberikan sambutan mengatakan,selama memimpin di Kabupaten Lampung Utara selama satu Tahun, mudah mudahan  ini sebagai pemula Hubungan dan kedepannya Kita bisa berjumpa lagi. Ujarnya

Kami juga memiliki kesan secara mendalam, saya merasa bangga tak terhingga bisa bergabung Khususnya dengan masyarakat di Lampung utara.

Kami se-keluarga mohon pamit ke bengkulu sebagai Wadir Shabara polda Bengkulu, kami mohon maaf yang sebesar besarnya  jika ada hal hal yang tidak baik selama bertugas. ungkapnya

Pada kesempatan itu pula Eka  Mulyana mengutarakan, saya sebetulnya agak sedikit kikuk dan bangga juga, saya bisa begabung di polres Lampung Utara.

Tak Lupa saya selaku Kapolres meminta dukungan dan Arahan kepada Masyarakat  Lampung Utara, karena dengan adanya keberadaan saya disini merupakan Amanah dan banyak Tugas tugas yang akan di Hadapi. Ujarnya

Kedepanya saya berharap bisa mencetak Anggota Polres Lampung Utara, cerdas tegas, dan berani dalam penindakan hukum,Demi Keamanan dan Kenyamanan  Masyarakat Kabupaten Lampung utara.pungkasnya (Khoiril)

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top