Geliat Lamsel

Anggota DPRD Joko Purnomo Pimpin Upacara HUT RI Ke 77

Lampung Selatan, www.lampungmediaonline.com  – Dalam memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke 77 Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Lampung Selatan Fraksi Partai Hanura Joko Purnomo S.Pd Mengelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke-77 yang digelar di Lapangan Tri Tunggal Dusun Tanjung Jati 2 Desa Tanjung Agung Kecamatan Katibung.

Kegiatan Rutin Tahunan yang digelar bersama Masyarakat, Guru dan Siswa/Siswi SDN 3 Tanjung Agung, Turut hadir Pendidikan Ekonomi FKIP UNILA yang melaksanakan Bina Desa.

Berbagai Kegiatan di laksanakan dalam memperingati hari kemerdekaan RI, Upacara Bendera, Pawai Obor, Turnamen Sepak bola, Hiburan Rakyat Kuda kepang dan berbagai perlombaan.

Inspektur upacara Joko Purnomo S. Pd berpesan dan memberikan Apresiasi kepada Pemuda dan masyarakat dan pemuda yang telah melaksanakan Upacara bendera dan berbagai kegiatan lain. Kita patut berbangga diri krna mampu menujukan kecintaan terhadap tanah air, dan berpesan dengan cobaan covid 19 yang pernah dilalui bisa menjadi pembelajaran untuk kita merubah pola hidup agar lebih menjaga kesehatan, cara mendidik anak, dan belajar ilmu ekonomis. Insyalah sesuai deng visi hari kemerdekaan ke 77 ini pulih lebih cepat bangkit lebih kuat menjadikan kita lebih baik lagi.(red)

Galeri Foto :

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top