Geliat Lamteng

Virus Corona: Gejala dan Cara Mencegahnya

Lampung Tengah, www.lampungmediaonline.com – Di dunia Corona virus telah menyebar luas dan menelan ratusan korban jiwa. Virus Corona ini berawal dari wilayah Wuhan, China dan sekarang telah ditemukan di berbagai negara termasuk Indonesia. Virus ini sangat berbahaya. Hingga saat ini belum ditemukan obat untuk penyakit yang disebabkan virus corona ini. Virus ini diperkirakan berasal dari hewan seperti kelelawar dan unta yang bisa menular dari hewan ke manusia, serta dari manusia ke manusia. Penularan antar manusia kemungkinan melalui percikan dahak saat batuk atau bersin.

Gejala Infeksi Coronavirus

Virus corona bisa menimbulkan beragam gejala pada pengidapnya. Gejala infeksi virus corona bisa muncul dalam waktu 2-14 hari setelah terpapar virus corona, tetapi kebanyakan penderita covid-19 ini merasakan gejala setelah 11-12 hari. Berikut beberapa gejala virus corona umumnya:

  • Hidung beringus
  • Sakit kepala
  • Batuk
  • Sakit tenggorokan
  • Demam
  • Merasa tidak enak badan

Gejala virus corona serius:

  • Kesulitan bernapas atau sesak napas
  • Nyeri dada atau rasa tertekan pada dada
  • Hilangnya kemampuan berbicara atau bergerak

Segeralah hubungi dan cari bantuan medis jika anda merasakan gejala serius atau gejala yang parah. Infeksinya dapat berubah menjadi bronkitis dan pneumonia. Infeksi bisa semakin parah bila menyerang kelompok individu tertentu. Contohnya orang dengan penyakit jantung atau paru-paru, orang dengan sistem kekebalan yang lemah, bayi dan lansia.

Mencegah penyebaran Coronavirus

Kekhawatiran masyarakat itu datang dari selain banyaknya korban yang meninggal juga virus covid-19 belum ditemukan vaksinya. Meskipun begitu pemerintah sudah melakukan berbagai upaya untuk memutus penularan covid-19. Salah satunya adalah dengan himbauan menjaga jarak fisik (physical distancing), kerja dari rumah, belajar dirumah hingga beribadah dari rumah.

Namun, upaya tersebut tidak efektif jika tidak disertai dengan kesadaran individu untuk mematuhi himbauan dari pemerintah. Jadi dalam hal ini setiap individu memiliki tanggung jawab terhadap orang lain, dengan tidak ikut menyebarkan virus corona ini. Berikut adalah beberapa cara untuk mencegah virus corona:

  1. Rajin cuci tangan dengan air dan sabun atau cairan pembersih tangan berbahan alkohol
  2. Gunakan siku untuk menutup mulut saat batuk atau bersin
  3. Hindari menyentuh mata, hidung, mulut dengan tangan yang tidak bersih
  4. Hindari kontak dekat dengan orang yang sakit
  5. Tetap dirumah jika anda merasa tidak enak badan
  6. Menggunakan masker saat keluar rumah

 

Penulis : Anggun Ria Irwanda

Alamat : Yukum Jaya, kec. Terbanggi Besar kab. Lampung Tengah

 

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top