LAMPUNG TIMUR, lampungmediaonline.com — Ikatan Wartawan Online (IWO) melalui programnya Sekolah Jurnalistik Ikatan Wartawan Online (Sejiwo), memberikan pelatihan dasar, berkaitan dengan penulisan Jurnalistik. Kegiatan tersebut di lakukan di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Budi Utomo, Way Jepara, Selasa (22/10).
Kepala Sekolah SMK Budi Utomo, Catur Asmawati mengatakan alasan dengan diadakannya dasar dasar menulis jurnalis agar siswa Budi Utomo, bisa faham akan tulisan yang layak atau tidak, tulisan itu di baca untuk publik.
Sebab, meskipun siswa Budi Utomo bukan jurnalis, mereka juga biasa menjadi jurnalis di media sosial,”anak anak sekarang sering menulis lalu di aplud di medsos, agar tulisannya bermanfaat dan layak dibaca publik maka kami undang IWO untuk memberi dasar menulis yang baik”.Kata Catur.
Sementara itu, Ketua IWO Lampung Timur Edi Arsadad mengatakan beberapa materi yang diberikan yaitu, seperti bagaiman menuangkan tulisan yang layak (sopan)yang di sajikan untuk publik. Seperti tulisan tulisan yang bernuansa Sara, itu sangat berdampak buruk bagi khalayak banyak orang,”benar siswa bukan wartawan, tapi medsos bisa dijadikan media mereka untuk menulis”.Kata Edi.
Dan kata Edi, Siswa di minta agar tidak menuangkan foto foto yang bisa mempropaganda persoalan, selain itu juga siswa di minta untuk tidak semudah mungkin melakukan penyebaran (sher) foto atau vidio yang belum jelas sumbernya dari mana, terutama foto dan vidio yang bersifat fitnah.(edi)
Travel Lampung Jakarta, Diantar sampai Rumah Ongkos Murah Layanan Prima
Travel Jakarta Lampung PP Dapat Free Snack dan 1 Kali Makan
Travel Lampung Depok via Tol Tiap Berangkat Pagi dan Malam
Harga Travel Bekasi Lampung Antar Jemput Murah sampai Rumah
Travel Palembang Lampung Lewat Tol Hemat Cepat sampai Alamat
