Lampungmediaonline.com,- Maraknya aksi jambret di jalan lintas sumatera (jalisum) ini tak henti-henti, kini korbanya adalah sepasang suami istri yang mengendarai sepeda motor.
Komplotan ini nyatanya sering beraksi di Kampung Gunung Batin Baru, Kecamatan Terusan Nunyai Lampung Tengah. Peristiwa naas ini terjadi pada pukul 17.20 Wib, Kamis (25/19).
Menurut keterangan korban, bahwa pelaku mengendarai motor Beat yang berjumlah dua orang.
Korban yang bernama Yulia, baru saja pulang dari undangan di Kampung Pagar Dewa dan berniat menuju arah Bandarjaya, akan tetapi na’as, mereka kena jambret ketika melewati kawasan kampung Gunung Batin.
“Kami dijambret tadi setelah rumah makan Bandung Timur, tas saya kena mas, begitu kami dijambret, suami saya langsung putar arah untuk mengejar pelaku. Tapi kami terjatuh waktu suami saya mau mukul jambret itu,”kata Yulia.
Tas korban yang berhasil dibawa kabur pelaku berisikan 1 buah handpone Android merk Oppo, uang dengan jumlah Rp500.000,- serta kartu tanda pengenal (KTP).
Suami korban Sugeng sempat terjatuh dari sepeda motor yang dikendarainya dan mengalami luka memar di bagian tangan kirinya, serta sang istri mengalami luka memar di bagian telapak tangan kiri.
Kemudian korban diarahkan ke kantor Polsek Terusan Nunyai untuk pengaduan, agar hal ini segera bisa di atasi oleh penegak hukum.
Salah satu pamong setempat mengatakan “Kami selaku warga disini berharap hal ini bisa di tindak lanjuti oleh pihak kepolisian. Karena bagaimana pun juga nama kampung kami ikut tercemar kalau kejadian ini di biarkan saja”.tuturnya.
Sementara itu, Ipda Parman yang mewakili kapolsek terusan nunyai membenarkan adanya laporan tersebut, dan anggotanya sudah melakukan olah tepat kejadian perkara (Tkp), dan sekarang lagi di lakukan penyelidikan, jelasnya. (Tom)