Pendidikan

SIMPOSIUM NASIONAL GURU ASWAJA, GURU MULIA BAKTI GURU UNTUK NEGERI

Jakarta,  www.lampungmediaonline.com –  Simposium ini merupakan puncak peringatan hari guru Nasional 2017 yang diselenggarakan Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (PERGUNU). Berbagai perspektif tentang kebijakan pendidikan, kompetensi dan profesionalisme guru, best practice pengabdian Guru digali secara menjalan oleh para pakar, akademisi, tokoh pendidikan, birokrat, praktisi pendidikan. Pertemuan tersebut telah melahirkan Deklarasi Piagam Guru Senayan. Sebagai berikut:

Pertama, bahwa pendidikan adalah instrumen penting untuk masa depan peradaban manusia Indonesia. Maka pemerintah bersama masyarakat wajib menghadirkan pendidikan yang layak, adil, dan merata di seluruh pelosok Indonesia.

Kedua, bahwa Guru memiliki peran penting dalam penyelenggaraan pendidikan, mutu pendidikan, dan hasil akhir yang berkontribusi terhadap pembangunan Indonesia. Maka Pemerintah Pusat dan Daerah harus dapat memberikan perhatian khusus terhadap Guru, perhatian yang berkeadilan, tanpa dikotomik, tanpa membedakan guru negeri dan swasta, guru dibawah pembinaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan atau Kementerian Agama.

Ketiga, bahwa guru adalah insan yang sangat berjasa dalam pembangunan manusia Indonesia seutuhnya. Maka, Guru harus mendapatkan afirmasi khusus dari 20% dana pendidikan nasional dalam bentuk jaminan peningkatan kompetensi berkelanjutan, jaminan kesejahteraan, jaminan kesehatan, jaminan pendidikan bagi keluarga, dan perlindungan hukum.

Keempat, bahwa untuk mewujudkan jaminan perlindungan, pengawasan, dan peningkatan kompetensi bagi Guru. Maka pemerintah perlu membentuk Komisi Pengawas dan Perlindungan Guru (KP2G).

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top