Entertainment

Maria Cuk Kadarini Bernyanyi Demi Anak-Anaknya

www.lampungmediaonlime.com– Meski usia tak muda lagi,namum kegigihan seorang Maria Cuk Kadarini (39) harus diacungkan jempol.Wanita kelahiran Talang Jawa Kecamatan Merbaumataram Kabupaten Lampung Selatan Provinsi Lampung ini merupakan satu dari ribuan orang yang ada di Provinsi Lampung,yang memiliki bakat tarik suara yang tidak pernah terekspos oleh pencinta musik di Lampung.

Wanita yang masih kelihatan cantik ini,sudah memiliki 5 anak,dan bisa dikatakan sebagai Singel Mother ,dimana Rini berjuang hidup sendiri dengan bernyanyi dari panggung satu ke panggung yang lain untuk mencari rejeki memenuhi kebutuhan anak-anaknya.Terbukti dari bakat bernyanyinya,Rini menceritakan sepenggal perjalanan karier nya dalam tarik suara,yang mungkin bisa menjadi tolak ukur keberadaan penyanyi di provinsi Lampung sebenarnya memiliki banyak potensi seni dibidang tarik suara.

Ketika Lampung Media menanyakan perjalanan hidup Rini dalam bernyanyi ,mungkin kita akan melihat betapa berpotensinya provinsi Lampung dengan para pelaku seni suara yang tak kalah bersaing dengan penyanyi-penyanyi di pulau jawa.

LM: Sejak kapan mba Rini mulai bernyanyi?

RINI: Kalw bakat bernyanyi sejak saya masih duduk di sekolah dasar,tapi mulai ngisi acara sejak tahun 1994 sampai sekarang,yah masih eksis untuk menghibur orang dengan musik.

LM:Apakah dengan usia mba Rini yang tak lagi muda,menjadi halangan mba untuk bernyayi,misalnya mider apalagi sekarang banyak penyanyi-penyanyi muda ?

RINI: Kenapa harus malu,karena dengan bernyanyi tak mengenal usia,yang jelas dengan bernyanyi kita bisa menghibur orang .

LM: Kalw boleh tau,mba sebenarnya aliran genre musik dangdut apa aliran musik yang lain?

RINI:Saya aslinya genre penyanyi Pop dan Rock Slow.

LM:Selama ini sudah pernah pentas atau ngisi dimana saja mba?

RINI:Sudah dimana saja,dulu waktu saya di palembang,saya pernah ngisi kampanye alex Nurdin waktu pilihan bupati MUBA,Pernah juga disuruh nyanyi menyambut bupati Banyu Asin,pernah juga ngisi waktu bulan bakti karang taruna yang dihadiri gubernur sharial usman waktu itu,dan pada tahun 2011 pernah juga ditawari ngisi di TVRI palembang buat acara lagu-lagu daerah tapi karena waktu itu banyak permintaan untuk bernyayi yah gak jadi saya ambil.

RINI: Show2 di daerah pelosok palembang,habis itu ngisi acara acara pernikahan  di lampung.dan tahun kemarin pernah ngisi disalah satu kapal penyebrangan di pelabuhan Merak.

LM:O ya mba,apakah dengan bernyanyi mba mendapatkan penghasilan ?

RINI: yah dapat sih,hanya saja dilampung untuk seorang penyanyi penghasilan nya tidak maksimal.Apalagi sekarang sekarang penyanyi asal bisa nyanyi aja laku,kurang memperhitungkan kwalitas.

LM:Maaf mba sebelumnya,apakah dengan kondisi mba sebagai singel mother dengan anak  5 ,tidak membuat minder atau malu,dalam bernyanyi selama ini?

RINI: Tetap disukuri saja,kenapa harus malu,berjuang demi anak-anak ,meski diusia 39 tahun saya tetap exsis,dan anak-anak saya bangga.

Rini pun menceritakan pengalamannya itu,tak banyak cerita indah yang dia alami.Ada juga hal-hal yang jahil dari pria pria yang suka menggodanya.Tapi itu semua tidak menyulutkan semangatnya untuk bernyanyi dan terus berjuang hidup demi anak-anaknya.(Lm)

LAMPUNGMEDIAONLINE.COM adalah portal berita online dengan ragam berita terkini, lugas, dan mencerdaskan.

KONTAK

Alamat Redaksi : Jl.Batin Putra No.09-Tanjung Agung-Katibung-Lampung Selatan
Telp / Hp: 0721370156 / 081379029052
E-mail : redaksi.lampungmedia@gmail.com

Copyright © 2017 LampungMediaOnline.Com. All right reserved.

To Top